Hindari Makanan Ini Saat Sahur, Hal Kecil Namun Berbahaya

makanan berbahaya pada saat sahur

Hindari Makanan Ini Saat Sahur, Hal Kecil Namun Berbahaya

Pada bulan ramadan kita memerlukan nutrisi yang cukup.

Hal tersebut dapat menunjang energi kita saat berpuasa agar tidak lemas dan kita

dapat menjalankan aktifitas seperti biasanya.

Namun, kita tidak boleh sembarang mengkonsumsi makanan.

Ada beberapa makanan yang harus dihindari saat puasa di bulan Ramadan:

1. Mi Instan

Kebiasaan mengonsumsi mi instan saat sahur tidak baik bagi tubuh.

Mi instan mempunyai kandungan natrium atau garam yang tinggi sehingga dapat

menyebabkan dehidrasi.

Hal ini juga berlaku pada makanan kaleng, seperti sarden, sosis, dan kornet.
Semuanya itu memiliki kandungan garam tinggi.

2. Makanan Pedas

Sebaiknya kurangi mengonsumsi makanan pedas, terutama saat sahur.

Mengonsumsi makanan pedas kerap membuat perut menjadi tidak nyaman karena

memicu peningkatan asam lambung.

Anda mungkin juga bisa merasakan nyeri perut, mulas, kembung, bahkan diare.

Selain itu, sebaiknya menghindari makanan berlemak tinggi saat sahur, karena akan

memperlambat peredaran darah.

3. Gula Sederhana

Makanan dengan kandungan gula sederhana seperti kue, biskuit, cokelat, cake, dan

permen, sebaiknya dihindari saat sahur.

Makanan ini memiliki kandungan gula sederhana yang cepat berubah menjadi

energi, sehingga tidak akan mampu memberi rasa kenyang yang lebih lama.

4. Diuretik

Minuman teh dan kopi juga lebih baik tidak dikonsumsi saat sahur.

Hal ini karena keduanya bersifat diuretik yang dapat mengakibatkan tubuh

terangsang untuk mengeluarkan air dengan frekuensi yang lebih sering.

Akibatnya tubuh menjadi kehilangan banyak air, sehingga akan lebih mudah merasa

lelah dan letih.

Written by iniilul

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

cara buat omelet susu

Ini Cara Buat Omelet Telur Susu, Cocok Untuk Menu Sahur

Ciri Rumah Pesugihan, Salah Satunya terdapat Ruang Rahasia

Ciri Rumah Pesugihan, Salah Satunya terdapat Ruang Rahasia